Rabu, 23 November 2011

CARA MEMBUAT PERANGKAP NYAMUK SEDERHANA

Cukup mudah pembuatannya dan lebih aman karena tidak menggunakan bahan-bahan yang berbahaya bagi kesehatan.

Sebuah alternatif senjata bagi perjuangan terus menerus kita dalam memberantas nyamuk. Tak perlu dijelaskan lagi betapa bahayanya nyamuk buat kita. Ok, mari kita mulai.


Siapkan dulu :
- Botol plastik bekas ukuran 1,5 liter.
- 200 ml air
- 50 gram gula merah
- 1 gram ragi (beli di toko makanan kesehatan, warung, atau pasar)


Langkah-langkah pembuatan:

1. Potong botol plastik di tengah. Simpan bagian atas/mulut botol.



2. Campur gula merah dengan air panas. Biarkan hingga dingin dan kemudian tuangkan di separuh bagian potongan bawah botol.



3. Tambahkan ragi. Tidak perlu diaduk. Ini akan menghasilkan karbon-dioksida.



4. Pasang/masukkan potongan botol bagian atas dengan posisi terbalik seperti corong.



5. Bungkus botol dengan sesuatu yang berwarna hitam, kecuali bagian atas, dan letakkan di beberapa sudut rumah Anda.



Dalam dua minggu, Anda akan melihat jumlah nyamuk yang mati di dalam botol.



Perhatian :
Gula merah ini mengundang semut untuk datang, jadi jangan lupa diberi tempat seperti tempat tatakan susu kental yang diberi air agar tidak disemuti. Atau cara lainnya dilingkari dengan kapur anti semut.

Sumber :
kaskus.us

Kamis, 20 Oktober 2011

KREASI DARI KERTAS KOKORU

Kertas kokoru ini bisa digunakan untuk berkreasi apa saja. Bisa dibuat hiasan pensil, hiasan kulkas, hiasan di kartu ucapan, boneka jari, dll. Penggunaannya juga mudah untuk anak-anak.
Bahan dan alat : Kertas Kokoru (siap beli, ada di toko buku/toko prakarya), mata mainan, gunting dan lem uhu

Selasa, 23 Agustus 2011

MEMBUAT JUMPUTAN








Bahan dan alat :
  • Kain putih (kami menggunakan kain mori)
  • Pewarna kain
  • karet gelang
  • Untuk motif bisa menggunakan : kelereng, biji-bijian, uang koin, kancing, batu
  • Panci dan kompor
  • Garam dan cuka (untuk menguatkan warna)
  • Pensil
Cara membuat :
  1. Buat pola di kain menggunakan pensil
  2. Isi dengan kelereng (atau bahan pengisi yang lain) lalu ikat dengan karet gelang
  3. Untuk menghasilkan motif warna putih, gunakan plastik di atas kain, lalu sekaligus diikat dengan karet gelang
  4. Rendam kain yang sudah siap untuk diwarnai dengan air biasa
  5. Panaskan air dalam panci
  6. Saat air hangat, tambahkan pewarna+cuka+garam
  7. Saat mendidih, masukkan kain-kain tadi, aduk lalu masak hingga kurang lebih 20 menit (tergantung peruntukkannya, kalo untuk kaos dan baju bisa dimasak lebih lama lagi, kalo hanya sekedar untuk praktek anak-anak cukup 15-20 menit)
  8. Lalu angkat kain, masukkan ke air dingin
  9. Buka ikatannya
  10. Bilas dengan air biasa, lalu diangin-anginkan